Lhokseumawe, 5 Oktober 2023 – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Lhokseumawe berhasil meraih prestasi membanggakan dalam Lomba Menyanyikan Mars Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan tema “Gema War on Drug”. Lomba tersebut merupakan ajang kompetisi yang diadakan oleh BNN sebagai bagian dari upaya untuk mengedukasi masyarakat tentang bahaya narkoba. Video lomba diambil pada bulan Februari 2023 untuk diperlombakan secara serentak di seluruh Indonesia. Sedangkan untuk pemenang akan diseleksi oleh BNN kabupaten/kota di masing-masing daerah. Dalam lomba yang diikuti oleh berbagai sekolah di wilayah Kota Lhokseumawe, MTsN 1 Kota Lhokseumawe berhasil menempati posisi ketiga. Dalam menyanyikan mars BNN ini telah melibatkan…
Penulis: admin
Lhokseumawe, 23 September 2023 – Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 (MTsN 1) Kota Lhokseumawe mulai menggelar kegiatan Wapra (Wajib Pramuka) dengan antusiasme yang luar biasa dari para peserta. Acara ini berlangsung pada hari Sabtu dan Minggu, 23-24 September 2023, di halaman madrasah setempat dan melibatkan siswa-siswa kelas VII, kelas VIII dan kelas IX yang belum mengikuti Wapra pada tahun sebelumnya. Peserta yang mengikuti Wapra tahun ini berjumlah sekitar 230 siswa. Wapra merupakan bagian penting dari kurikulum di MTsN 1 Kota Lhokseumawe, yang bertujuan untuk mengembangkan karakter, keterampilan sosial, dan kepemimpinan siswa-siswa. Acara tahunan ini selalu dinantikan oleh siswa dan staf madrasah…
Lhokseumawe, 20 September 2023 – Prestasi gemilang kembali diraih oleh empat siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Lhokseumawe dalam dunia karate. Kali ini, keberhasilan mereka mengharumkan nama klub karate Sam Training Camp dan madrasah asal mereka setelah meraih medali emas dalam Piala Pangdam IM Cup 2023 se-Aceh yang digelar pada tanggal 13-17 September 2023 di Banda Aceh. Keempat siswa tersebut, yakni Qoireen Mumtaz, peraih emas kelas pemula – 47 kg putri; Teguh Wira Yudha, peraih emas kelas kumite pemula – 45 kg putra; Teguh Setya Yudha, peraih emas kelas kumite pemula – 55 kg putra; dan Muhammad Al Fatih,…
Lhokseumawe, 18 September 2023 – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Lhokseumawe telah meraih sukses gemilang dalam ajang Musabaqah Hifdzil Hadits 2023 yang baru-baru ini digelar oleh Yayasan Dayah Modern Arun. Event tersebut dilaksanakan di Damora pada tanggal 16-17 September 2023. MTsN 1 Kota Lhokseumawe berhasil mendominasi peringkat juara dalam berbagai kategori kompetisi prestisius ini. Dalam acara yang berlangsung selama dua hari di Kota Lhokseumawe, Aceh, MTsN 1 Kota Lhokseumawe berhasil menyabet sejumlah penghargaan bergengsi. Berikut adalah prestasi mereka: Juara I Cabang Hifdzil Hadits tingkat SMP/MTs yang diraih oleh Cut Khansa Athaya. Juara I Cabang Komik Hadits tingkat SMP/MTs. Komik…
Sebanyak tujuh orang siswi MTsN 1 Kota Lhokseumawe akan mengikuti Musabaqah Hifdzil Hadits se-Kota Lhokseumawe tahun 2023. MHH 2023 ini diselenggarakan oleh Yayasan Dayah Modern Arun (Damora) Kota Lhokseumawe pada tanggal 16-17 September 2023. Ke-tujuh siswi tersebut akan mengikuti tiga cabang lomba baik beregu maupun individu, yaitu lomba cerdas cermat hadits, hifdzil hadits, dan komik hadits. Berikut nama-nama siswi yang akan berkompetisi pada MHH 2023: Zatil ‘Ula (Cerdas Cermat) Khairunnisa (Cerdas Cermat) Mutia Salma (Cerdas Cermat) Cut Khansa Athaya (Hifdzil Hadits) Cut Alya Zuhra (Komik Hadits) Raisya Almira (Komik Hadits) Najma Farzana (Komik Hadits) Event MHH merupakan kegiatan positif yang…
MTsN 1 Kota Lhokseumawe ikut ambil bagian dalam karnaval atau pawai dalam rangka HUT ke-78 RI pada tanggal 19 Agustus 2023. Kegiatan tahunan dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus ini tetap mengambil rute-rute perjalanan sebagaimana tahun sebelumnya. Titik kumpul peserta dipusatkan di Lapangan Hiraq Lhokseumawe. Acara dibuka langsung oleh Bapak Pj Walikota Lhokseumawe, Dr. Drs. Imran, M.Si, MA tepat pukul 08.00 WIB. Untuk rombongan pertama yang dilepas adalah peserta dari TK yang menggunakan mobil hias. Selanjutnya setelah rombongan dari TK, peserta pawai dari tingkat SD, SMP, dan SMA mulai berjalan kaki. MTsN 1 Kota Lhokseumawe berada di…
Seluruh siswa-siswi MTsN 1 Kota Lhokseumawe mengikuti upacara bendera dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke-78 Republik Indonesia pada hari Kamis (17/8/2023). Plt Kepala Madrasah, Ida Yuliana bertindak langsung sebagai pembina upacara. Peringatan 17 Agustus di MTsN 1 Kota Lhokseumawe berlangsung khidmat. Upacara dimulai pukul 07.30 WIB dan bendera merah putih dikibarkan oleh paskibraka di bawah asuhan Agustiono, guru bidang studi Penjas. Meskipun lapangan upacara tergenang air akibat hujan, namun tidak mempengaruhi semangat anak-anak dalam mengikuti upacara sebagai bentuk dalam mengisi kemerdekaan. Dalam amanatnya, Ida Yuliana mengingatkan kembali perjuangan para pahlawan yang telah gigih mempertahankan negara ini dari penjajahan. Sudah sepantasnya…
Seluruh dewan guru mengikuti Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) yang akan berlangsung selama dua hari, Kamis dan Jumat (27/7/2023 dan (29/7/2023). Bimtek IKM akan difasilitasi oleh pengawas MTsN 1 Kota Lhokseumawe, Ibu Laila. Kepala MTsN 1 Kota Lhokseumawe, Ibu Ida Yuliana mengharapkan kepada seluruh guru untuk bisa mengikuti kegiatan ini dengan antusias karena IKM telah mulai berlaku di madrasah pada siswa yang duduk di kelas VII. Dalam paparannya, Ibu Laila menjelaskan tentang konsep P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). Profil Pelajar Pancasila merupakan karakter dan kemampuan yang dibangun dalam keseharian dan kemampuan yang dibangun dalam keseharian dan dihidupkan dalam diri setiap…
Memasuki tahun ajaran baru 2023/2024, siswa-siswa baru MTsN 1 Kota Lhokseumawe mengikuti kegiatan Matsama (Masa Ta’aruf Siswa Madrasah). Kegiatan ini dipandu oleh pengurus OSIM mulai tanggal 17 – 20 Juli 2023. Matsama 2023/2024 diikuti oleh sekitar 210 siswa yang tersebar dari tujuh kelas. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang wajib diikuti oleh siswa-siswa baru. Dalam masa ta’aruf atau perkenalan, diharapkan siswa baru dapat mengenal lingkungan madrasah dengan baik maupun bisa saling mengenal antar sesama. Matsama adalah masa orientasi atau kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasaran sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal budaya…
Berikut kami sampaikan beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi siswa-siswi baru MTsN 1 Kota Lhokseumawe tahun ajaran 2023/2024: Siswa masuk sekolah pada tanggal 17 Juli 2023 dan memakai seragam kotak-kotak, lengkap dengan atributnya (khusus laki-laki memakai peci hitam) Siswa baru wajib mengikuti kegiatan MATSAMA (Masa Ta’aruf Siswa Madrasah) mulai dari tanggal 17 s/d 20 Juli 2023 Siswa wajib membawa sarapan pagi dari rumah Mulai tanggal 18 dan 20 Juli 2023 siswa diharuskan membawa perlengkapan shalat dan bekal makan sehat (no micin dan saus-sausan) beserta minumnya Untuk tanggal 17 juli 2023 siswa pulang lebih cepat yaitu jam 11.30 wib Demikian informasi…