×

Pelaksanaan UMBN 2021 Di MTsN 1 Kota Lhokseumawe Berjalan Lancar

Pelaksanaan UMBN 2021 Di MTsN 1 Kota Lhokseumawe Berjalan Lancar

UMBN (Ujian Akhir Berstandar Nasional) tahun 2021 telah mulai dilaksanakan secara serentak pada tanggal 22 Maret sampai 27 Maret 2021. Ujian ini merupakan pengganti Ujian Nasional sebagai bentuk evaluasi kepada peserta didik.

Pelaksaan UMBN 2021 di MTsN 1 Kota Lhokseumawe yang dimulai hari ini, Senin, 22 Maret 2021 juga berjalan dengan lancar tanpa kendala. Jumlah siswa yang mengikuti ujian ini sekitar 268 orang.

Untuk soal ujian, UMBN tingkat MTs yang ada di wilayah Lhokseumawe dibuat oleh tim dari K3MTs. Soal yang dibuat telah sesuai prosedur dengan tingkat kesukaran tertentu.

Sebelum ujian berlangsung, para siswa berbaris di lapangan untuk mendengarkan pengarahan dari Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Ibu Ida Yuliana. Dalam pengarahannya, Ida Yuliana menegaskan bahwa ujian ini harus diikuti dengan serius meskipun dunia masih dilanda pandemi global. Lebih lanjut, beliau juga menyarankan kepada seluruh peserta ujian untuk tetap mematuhi protokoler kesehatan.

Di akhir kata sambutannya, wakil kepala madrasah juga mengingatkan agar semua peserta untuk tetap belajar dengan penuh semangat. Dan tidak lupa juga untuk berdoa kepada Allah, karena usaha tanpa doa adalah sombong.

Berikut jadwal dan mata pelajaran yang diujiankan dalam UMBN tahun 2021.

Hari/TanggalWaktu Mata Pelajaran
Senin / 22 Maret 202108.00 sd 10.00IPA
10.30 sd 12.30Aqidah Akhlak
Selasa / 23 Maret 202108.00 sd 10.00Bahasa Indonesia
10.30 sd 12.30PKN
Rabu / 24 Maret 202108.00 sd 10.00Bahasa Inggris
10.30 sd 12.30Fikih
Kamis / 25 Maret 202108.00 sd 10.00Bahasa Arab
10.30 sd 12.30SKI
Jumat / 26 Maret 202108.00 sd 10.00Matematika
Sabtu / 27 Maret 202108.00 sd 10.00Quran Hadits
10.30 sd 12.30IPS

Post Comment