Penulis: admin

Upacara bendera hari Senin, 23/09/2024 terasa berbeda dari sebelumnya. Pukul 07.20 WIB, anak-anak telah membentuk barisannya di lapangan upacara. Pembina upacara pada kesempatan ini adalah penyuluh dari BNN (Badan Narkotika Nasional) Kota Lhokseumawe, Bapak Sulaiman. Upacara bendera berlangsung tertib dan pelaksanaannya pun berjalan lancar. Dalam amanatnya, Bapak Sulaiman menyampaikan beberapa hal penting terkait dengan peredaran dan penggunaan narkoba. “Target para pengedar narkoba saat ini menyasar kepada siswa-siswa sekolah,” tegas Bapak Penyuluh dari BNN Kota Lhokseumawe. “Bahkan di sekolah yang berbasis agama seperti MTsN ini pun tidak luput dari kejahatan para pengedar narkoba.” Lebih lanjut, Bapak Sulaiman menegaskan bahwa narkoba pada…

Read More

Sekitar 175 siswa MTsN 1 Kota Lhokseumawe memadati venue terbang layang PON XXI Aceh-Sumut di Bandara Malikussaleh, Aceh Utara pada Selasa (10/9/2024). Kedatangan siswa MTsN 1 Kota Lhokseumawe dengan menumpangi tujuh unit bus sekolah ini disambut dengan sangat antusias oleh panitia terbang layang PON XXI Aceh-Sumut. Ketua Panitia Terbang Layang, Letkol Lek Farid Nazmi langsung mengarahkan para siswa MTsN 1 Kota Lhokseumawe untuk duduk di tenda penonton. Saat itu sekira pukul 10.30 WIB di mana sedang berlangsung olah raga terbang layang. Pak Farid Nazmi menjelaskan kepada seluruh peserta yang hadir tentang pelaksanaan olah raga terbang layang dan tim dari provinsi…

Read More

Bank Indonesia (BI) Cabang Kota Lhokseumawe mengadakan sosialisasi bertajuk “Rupiah Merajut Harmoni Persatuan Nusantara”. Kegiatan ini berlangsung pada hari Kamis (18/7/2024) di pelataran parkir MTsN 1 Kota Lhokseumawe dan dihadiri oleh lebih kurang 100 orang siswa-siswi. Pihak perwakilan Bank Indonesia akan menyampaikan beberapa poin penting mengenai rupiah. Sebelum acara tersebut dimulai, kepala madrasah Bapak Husni, S.Ag, M.Pd menyampaikan pesan penting kepada para siswa untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik. Karena kegiatan ini sangat penting, apalagi berkaitan dengan uang. Bapak kepala madrasah juga mengajak para siswa untuk mencintai dan menjaga rupiah dengan sebaik-baiknya. Pihak perwakilan Bank Indonesia Cabang Kota Lhokseumawe dalam…

Read More

MTsN 1 Kota Lhokseumawe mengadakan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) selama tiga hari yang dimulai pada tanggal 16 – 18 Juli 2024. Matsama akan melibatkan seluruh siswa baru dan dikoordinir oleh pengurus OSIM. Adapun salah satu tujuan pelaksanaan Matsama ini adalah untuk memperkenalkan lingkungan madrasah di MTsN 1 Kota Lhokseumawe. Ada beberapa materi yang akan disampaikan dalam Matsama ini, seperti pengenalan terhadap visi dan misi madrasah, tata tertib yang berlaku di madrasah, maupun fasilitas sarana dan prasarana yang ada di madrasah. Kegiatan Matsama ini dibuka oleh bapak kepala madrasah, Husni, S.Ag, M.Pd. Dalam amanatnya, Pak Husni menegaskan bahwa kegiatan Matsama…

Read More

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh Sehubungan dengan tibanya hari pertama masuk sekolah bagi seluruh siswa dan khususnya bagi siswa baru MTsN 1 Kota Lhokseumawe pada 15 Juli 2024, maka disampaikan beberapa pengumuman. Seluruh siswa/siswi baru akan masuk pada pagi hari pukul 07.15 WIB dan pulang pada pukul 13.10 WIB, kecuali bagi siswa/siswi kelas intensif yang pulang pada pukul 17.00 WIB setiap hari Senin – Kamis. Untuk pembagian kelas sebagai berikut: Nama KelasWali KelasVII Anas Bin Malik (Digital Intensif)Meutia RahmahVII Abdullah Bin Mas’ud (Digital Intensif)MaisuraVII Sa’ad Bin Abi Waqash (Digital Reguler)MulianaVII Zaid Bin Haritsah (Digital Reguler)ZulaihaVII Hudzaifah Bin Yaman (Digital Reguler)Sri…

Read More

Kausar Ikramullah, siswa kelas IX-1 MTsN 1 Kota Lhokseumawe berhasil meraih juara 1 KSM (Kompetisi Sains Madrasah) bidang IPS Terpadu tingkat Kota Lhokseumawe tahun 2024. Kausar Ikramullah berhasil menyisihkan peserta-peserta lainnya dari berbagai sekolah maupun madrasah setingkat MTs/SMP. Ia meraih juara 1 dari 9 peserta. Atas keberhasilan ini, Kausar Ikramullah akan mewakili Kota Lhokseumawe untuk KSM tingkat Provinsi bidang IPS Terpadu yang diadakan di Banda Aceh pada tanggal 5-6 Agustus 2024. Selain Kausar Ikramullah, siswi atas nama Brina Rizka yang juga dari kelas IX-1 meraih juara 2 bidang IPA Terpadu. Untuk kategori beregu, MTsN 1 Kota Lhokseumawe juga berhasil meraih…

Read More

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh Setelah calon siswa baru mengikuti serangkaian tes PPDB 2024/2025 pada tanggal 4-5 Juni 2024, maka tibalah saatnya untuk mengumumkan hasil tes tersebut. Namun, sebelumnya kami harapkan agar Anda dapat membaca pengumuman ini dengan sabar, teliti, dan hati-hati. Sebelum melakukan pendaftaran ulang sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan, seluruh orangtua siswa yang dinyatakan lulus wajib menghadiri rapat bersama madrasah dan komite madrasah sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Pendaftaran ulang akan dimulai setelah orangtua siswa selesai mengikuti rapat tersebut. Kami sangat mengharapkan agar seluruh orangtua siswa dapat berhadir untuk kemajuan madrasah kita. Berikut kami sampaikan pengumuman kelulusan…

Read More

Panitia PPDB MTsN 1 Kota Lhokseumawe akan menyampaikan pengumuman tentang pelaksanaan tes baca Al-Quran. Pelaksanaan tes baca Al-Quran akan berlangsung pada hari Rabu tanggal 5 Juni 2024. Tes baca Al-Quran juga akan dilaksanakan sebanyak dua sesi, yakni: Sesi 1 pada pukul 08.00-12.30 WIB. Sesi 1 dimulai dari nomor 001-351. Sesi 2 pada pukul 13.30-15.30 WIB. Sesi 2 dimulai dari nomor 352-560. Namun, kepada seluruh peserta perlu memperhatikan hal-hal berikut untuk pelaksanaan tes baca Al-Quran. Harap para orangtua dan wali siswa membaca ketentuan-ketentuan tes baca Al-Quran dengan teliti dan cermat. Adapun ketentuan tes baca Al-Quran sebagai berikut: Tes baca Al-Quran akan diadakan…

Read More

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh Bersama dengan pengumuman ini, kami sampaikan bahwa pelaksanaan tes tulis PPDB 2023/2024 akan dilaksanakan pada hari Selasa, 4 Juni 2024. Adapun tes tulis akan dibagi ke dalam dua sesi. Namun, sebelum mengikuti ujian tes tulis, harap diperhatikan kepada para peserta beberapa ketentuan berikut ini: Peserta wajib hadir 30 menit sebelum waktu ujian dimulai agar tidak mengganggu pelaksanaan ujian tes tulis. Peserta wajib membawa peralatan tulis saat mengikuti ujian tes tulis (pulpen dan pensil), sedangkan yang lain tidak dibenarkan. Peserta wajib membawa Bukti Pendaftaran PPDB Online. Mata pelajaran yang akan diuji adalah Matematika, IPA, IPS, dan…

Read More

Assalamualaikum wa rahmatullahi wa barakatuh Sehubungan dengan telah tibanya jadwal penerimaan PPDB MTsN 1 Kota Lhokseumawe tahun ajaran 2024/2025, maka kami selaku panitia pelaksana ingin menyampaikan beberapa hal penting terkait proses pembelajaran di madrasah kami. Kita tahu, kemajuan teknologi digital telah mengubah berbagai sektor kehidupan termasuk dunia pendidikan. Pemanfaatan teknologi dalam pendidikan tidak hanya terbatas pada penyediaan fasilitas belajar seperti komputer dan internet, tetapi juga mencakup penggunaan aplikasi dan platform digital yang memudahkan proses belajar-mengajar. Pemanfaatan teknologi digital dalam proses belajar juga menjadi faktor penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Penggunaan Learning Management System (LMS), platform pembelajaran online, dan aplikasi pendidikan…

Read More